31 Mar 2012

Sket Bareng YoBiKo

NB: KLIK FOTO UNTUK MEMPERBESAR

dari kiri ke kanan, Mujik, Nunu
25 maret lalu, tepatnya hari minggu YoBiKo punya gawe di Balekambang, Sket Bareng YoBiKo. "Asik juga orang-orang sehobi dan seprofesi bisa ngumpul" Terang sigit, salah satu pembesar YoBiKo.

Acara berlangsung rame, peserta pun kumpulan dari orang-orang beken yang siap eksis (:D hehehe), "Dari beberapa ilustrator penerbit di Solo, penerbit Intan Pariwara Klaten, penerbit Sinar Mandiri Klaten, Penerbit Graha pustaka, Putra Nugraha, Alumni SMSR dan temen-temen dari KOMISI sama aku sendiri dari Mas Media" kata Sigit menceritakan meriahnya acara itu, "juga dari Penerbit Tropica dan Era Media" ia menambahkan.

YoBiKo sendiri sebenarnya adalah salah satu komunitas komik yang ada di solo, tentu saja untuk kegiatan ini (sket bareng) yobiko punya tujuan khusus. Pada umumnya seoran komikus ketika membuat komik memiliki masalah terhadap latar gedung-gedung dan objek keramaian, "Saya harap dengan belajar sket dikeramaian secara rutin kita tanpa sadar mengerti anatomi, prespektif dll, dan dapat menggambar secara cepat dan presisi".

Sempat bikin iri juga, karena saya (red: KopiSusu) gak bisa ikut nimbrung acara ini, tapi jangan khawatir dalam waktu dekat YoBiKo bakalan menggelar acara serupa kok bro... Malah rencananya kegiatan yang beginian ni bakalan dilakukan secara rutin.

Yok Bikin Komik....
ini ada beberapa hasil sket mereka-mereka
Ajak rencang, sedulur, sahabat atau rival buat ikut bareng....
Buat gabung di grup fb-nya bisa klik SINI


(red Wajik/KS)

1 komentar:

Katakan apa yang ingin kamu katakan